Sirih (yang nama latinnya piper beetle) ternyata banyak memiliki khasiat. Berdasarkan wikipedia, sirih merupakan sejenis tumbuhan merambat dengan ketinggian bisa mencapai 15m. Batannya berwarna coklat, bulat, beruas dan merupakan tempat keluarnya akar. Bentuk daunnya menyerupai jantung, berujung runcing, bertangkai, dan mengeluarkan bau yang sedap bila diremas-remas. bentuknya seperti gambar disamping.
Tanaman ini sangat mudah untuk dikembangbiakkan, anda dapat dengan menanamnya secara mudah dengan teknik stek dan memberinya air yang cukup.
Sirih sebenarnya sudah dikenal nenek moyang kita sejak dahulu. Nenek-nenek kita dulu sebagian besar menguyahnya (nginang-bs Jawa) yang katanya sih dapat menguatkan gigi. Tetapi di wikipedia, telah diingatkan bahwa menguyah sirih ada kemungkinan bisa menimbulkan penyakit kanker mulut dan tenggorokan. Namun demikian, daun sirih sebenarnya memiliki berbagai khasiat bagi kesehatan, bahkan penelitian di India ada menyebutkan dauh sirih bisa mengatasi disfungsi ereksi. benarkah?
Kandungan Kimia Sirih dan Khasiatnya
Sirih memiliki banyak kandungan zat berkhasiat. Di antaranya, minyak atsiri (didalamnya mengandung betlephenol), hidroksikavicol, kavicol, kavibetol, allylpyrokatekol, cyneole, caryophyllene, cadinene, estragol, terpennena, seskuiterpena, fenil propana, tanin, diatase, gula, dan pati.
Kandungan-kandungan yang terdapat dalam sirih tersebut memiliki zat antiseptik yang tinggi sehingga mampu membunuh kuman. Oleh karena itu, tanaman yang sudah dikenal sejak 600 SM dan berasal dari Sri Lanka, India, dan Malaysia ini banyak dipakai untuk mengatasi bau badan dan bau mulut, sariawan, mimisan, gatal-gatal, serta keputihan.
Di Cina, secara tradisional tanaman sirih ini banyak digunakan untuk meluruhkan kentut, menghentikan batuk, mengurangi peradangan, dan menghilangkan gatal. Sementara di India,
daun sirih dikenal sebagai zat aromatik yang menghangatkan, bersifat antiseptik, dan bahkan meningkatkan gairah seks.
Berdasarkan buku Tanaman Obat terbitan Kebun Tanaman Obat Karyasari diungkapkan bahwa sirih juga mengandung arecoline di seluruh bagian tanaman. Zat ini bermanfaat untuk merangsang saraf pusat dan daya pikir, meningkatkan gerakan peristaltik, meredakan dengkuran. Pada daunnya terkandung eugenol yang mampu mencegah ejakulasi dini, membasmi jamur Candida albicans, dan bersifat analgesik (meredakan rasa nyeri). Ada juga kandungan tannin pada daunnya yang bermanfaat mengurangi sekresi cairan pada vagina, melindungi fungsi hati, dan mencegah diare.
Menurut wikipedia, tanaman sirih berkhasiat dalam mencegah beberapa penyakit, yaitu batuk, sariawan, bronchitis, jerawat, keputihan, sakit gigi karena berlubang, demam berdarah, bau mulut, haid tidak teratur, asma, radang tenggorokan, dan gusi bengkak.
Sedangkan untuk pemakain luar, sirih bisa digunakan untuk penyakit eksim, luka bakar, koren, kurap kaki, bisul, mimisan, sakit mata, pendarahan gusi, mengilangkan gatal, dan mengurangi produksi air susu ibu (ASI) yang berlebihan.
Contoh Penggunaan Sirih untuk beberapa Penyakit
Sirih dapat digunakan secara tunggal atau dikombinasikan dengan tanaman obat lainnya. Berikut beberapa contoh penggunaan sirih:
- Batuk
Rebus sebanyak 15 lembar daun sirih dengan tiga gelas air hingga tersisa 3/4-nya, minum ramuan tersebut dicampur dengan madu.
Alternatif :
Daun sirih 5 lembar
Cengkeh, kapulaga, kemukus, masing-masing 11 biji
Kayumanis 1 jari tangan
Cara membuat:
Semua bahan setelah dicuci direbus dengan air sebanyak 2 gelas hingga airnya tinggal 1 ½ gelas Angkat dan saring
Aturan minum :
Anak umur 1 s.d. 3 tahun 3 kali sehari 1 sendok makan.
Anak umur 4 s.d. 5 tahun 3 kali sehari 3 sendok makan
Anak umur 6 s.d. 11 tahun 3 kali sehari 5 sendok makan
Dewasa 3 kali sehari
- Bau mulut dan kerusakan gigi
Ambil satu lembar daun sirih, kemudian cuci bersih dan kunyah daun tersebut. Kunyah hingga beberapa menit dalam mulut, lalu diludahkan. Lakukan 2-3 kali sehari.
Alternatif : rebus 5-6 lembar daun sirih dengan 2 gelas air sampai mendidih. Dinginkan dan saring dan setelah itu untuk kumur-kumur setiap pagi dan sore.
- Bronchitis
Ambil 7 lembar daun sirih dan gula batu secukupnya, lalu rebus dengan dua gelas air hingga tersisa satu gelas, kemudian minum sehari 3 X 1/3 gelas.
- Pembengkakan gusi/mulut
Ambil 5 atau 6 l embar daun sirih, rebus dengan 3 gelas air sampai mendidih. Angkat dan saring, garam. Lalu gunakan kumur-kumur 3 kali sehari.
- Menghilangkan bau badan
Ambil 5 lembar daun sirih, rebus dengan dua gelas air hingga menjadi satu gelas, minum siang hari.
- Pendarahan gigi geraham setelah cabut gigi
Ambil 10 lembar daun sirih, cuci dan rebus dengan air sebanyak 5 gelas sampai mendidih. Angkat dan saring. Selanjutnya kumur dengan ramuan tersebut setiap 1 jam satu kali.
Ramuan ini juga dapat menghilangkan bau mulut yang disebabkan oleh kerusakan gigi.
- Luka Bakar
Ambil daun sirih yang masih segar, lalu peras airnya, tambahkan sedikit madu, dan bubuhkan di tempat yang luka bakar
- Obat jerawat
Ambil 7-10 lembar daun sirih, lalu tumbuk sampai halus, seduh dengan dua gelas air panas. Airnya dipakai untuk mencuci muka yang berjerawat. Lakukan 2-3 kali sehari.
- Keputihan dan gatal-gatal pada vagina
Rebus 10 lembar daun sirih dengan 2,5 liter air, gunakan air tersebut untuk mencuci vagina saat kondisi air masih hangat.
Sedangkan untuk ramuan diminum, biasanya dikombinasikan dengan kumis kucing, kunyit, tapak liman atau sambiloto.
- Mengurangi produksi ASI berlebihan
Ambil beberapa lembar daun sirih, olesi dengan minyak kelapa, hangatkan di atas api hingga menjadi layu, hangat-hangat tempelkan di seputar payudara yang bengkak.
Hal lain seputar Daun Sirih
Penelitian di India, seperti dikutip dicantumkan dalam Indian Journal of Pharmacology, menyebutkan daun sirih dapat meningkatkan kesuburan pria. Penelitian ini menggunakan tikus sebagai uji coba. Tikus diberi ekstrak daun sirih secara oral, dan ternyata pemberian dosis yang meningkat menyebabkan penurunan jumlah sperma pada tikus.
Demikian sedikit info mengenai khasiat dan manfaat sirih (daun sirih) bagi kesehatan.
Sumber : depkes.go.id
0 komentar
Posting Komentar